Pembukaan ISL 2011-2012 - Malapetaka di Stadion Kanjuruhan

Pembukaan Super League IV (2011-2012) pada Selasa 6 Desember 2011, Arema Indonesia Harus Mengakui Keunggulan Persela Lamongan di Stadion Kanjuruhan


PES6BROTHERS.BLOGSPOT.COM - Arema Indonesia dipermalukan di hadapan ribuan publiknya oleh tamunya Persela Lamongan pada laga perdana Indonesia Super League (ISL) di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (6/12/2011) petang."Singo Edan" dipaksa menyerah 0-1 oleh tamunya Persela Lamongan dalam duel derby Jawa Timur untuk mempertaruhkan gengsi, yang berlangsung panas, dan menegangkan.

Hasil ini, tentu sangat menguntungkan bagi "Laskar Joko Tingkir", mampu merebut poin penuh di kandang lawan. Sebaliknya, bagi "Singo Edan" sangat menyakitkan, kalah tipis justru harus di hadapan publiknya.


Dalam duel gengsi tersebut, terlihat Persela tampil lebih matang dibanding tuan rumah. Arema Indoensia yang baru dibentuk sekitar sebulan lalu yang dipercayakan kepada pelatih Wolfgang Pikal, peragaan serangannya masih mampu dibaca lawan. Sedang Persela tampak tampil lebih menguasai permainan.


Baca Juga : Preview Kit Jersey Arema Indonesia in ISL Session 2011-2012 for PES 6


Meski melahirkan sejumlah peluang sepanjang pertandingan yang diukir dari kedua kubu, namun belum mampu menghasilkan gol hingga turun minum. Sebab, pertarungan di babak pertama kedua tim bermain terkesan hati-hati.    


Memasuki babak kedua, Persela tampak lebih berinisiatif menyerang. Beberapa kali "Laskar Joko Tingkir" menghasilkan peluang melalui tendangan bebas Gustavo Lopes, namun mampu diatasi kiper Arema, Ardiansah.


Arema mulai berani melepaskan tekanan lawan, dan secara agresif  melakukan serangan ke pertahanan Persela. Hasilnya, hanya melahirkan peluang lewat Feri Aman Saragih, tendangan kerasnya tidak tepat sasaran.


Menit 82, justru Persela Lamongan berhasil membuyarkan impian Arema. striker impor Persela, Mario Alejandro Costas membobol gawang Arema yang dikawal kiper Ardiansah yang menggantikan Dian Agus.


Gol berawal dari pergerakan Pitono dari sayap kanan yang lepas dari jebakan offside, langsung melepaskan umpan silang kepada Mario Costas yang berdiri bebas di mulut gawang Arema, dengan bebas melepaskan tembakan, merobek jala lawan dan merubah kedudukkan 1-0.


Tertinggal 0-1 Arema dalam sisa menit-menit terakhir mencoba mengejar ketinggalannya melalui serangan, bahkan sempat mengurung pertahanan lawan. Hasilnya, tuan rumah nyaris menyamakan kedudukkan.


Namun sayang, tandukan Seme Patrick yang telah bebas dari kawalan palang pintu Persela, harus membentur mistar gawang Khoirul Huda. Hingga pertandingan berakhir kedudukkan tetap 1-0 untuk kemenangan Persela Lamongan.


Susunan Pemian


Arema: Dian Agus/ Ardiansah (gk), Nurul Mauludi, Seme Pierre Patrick, Steven Hesketh, Khusnul Yuli, Firmansyah A, Anggo Julian/ Catur Pamungkas, Kim Yoong Hee, Boy Jati Asmara, Dicky Firasat, Marcio Souza


Persela: Khoirul Huda (gk), Danu Rosade, Roman Golian, Suroso, Taufik Kasrun, Gustavo Lopes, I Gede Sukadana, Jimmy Suparno, Zainal Arifin/ Aris Alfiansyah, Rudi Widodo/ Mario Costas, Geri Setia. (CS)



Artikel ini telah tayang di TribunPontianak.co.id dengan judul Malapetaka di Stadion Kanjuruhan, https://pontianak.tribunnews.com/2011/12/06/malapetaka-di-stadion-kanjuruhan.


Kami sangat mengharapkan donasi dari kawan-kawan semua, untuk kelancaran update blog ini. Untuk pemberian donasi silahkan hubungi kami melalui :

1. Messenger klik di SINI
2. WA 082280948770


Atau boleh juga teman-teman memberikan donasi pulsa sesuai kerelaan teman-teman ke nomor kami 082280948770 atau via transfer ke rekening BRI 3634 01 023734 53 1 an. Muhammad Syukur untuk konfirmasi transfer pulsa atau transfer dana via ATM silahkan hub nomor 082280948770 (SMS, WA, Tep).

Dan untuk kawan-kawan yang ingin merequest jersey klub kesayangannya silahkan baca persyaratan requestnya pada link di bawan ini....

Persyaratan Request Jersey di Pes6Brothers

Demikian, postingan saya ini . Apabila ada kekurang ataupun kesalahan dalam postingan baik berupa kata-kata maupun tindakan saya mohon maaf . Jika Agan menyukai artikel ini, agan boleh membagikan artikel ini kepada teman-teman yang membutuhkan tapi, jangan lupa untuk menyertakan credit : “Abu Ahmad - KitmakerPes6”.

*Jangan lupa untuk like suka pada menu fanspage di sebelah pojok kanan atas.



Posting Komentar

0 Komentar